Pelindo Solusi Logistik Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan Melalui Program TJSL di Rawa Badak Utara

banner 468x60

Radarjakarta.id | JAKARTA – PT Pelindo Solusi Logistik (SPSL) terus menunjukkan komitmen terhadap pembangunan berkelanjutan melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) berbasis Community Empowerment di Rawa Badak Utara.

Program ini mencakup tiga inisiatif utama: Budidaya Maggot (Pengelolaan Sampah Terpadu TPS3R), Budidaya Lele dan Hidroponik (Desa Binaan Tematik), serta Pelita (Pelindo Lingkungan Tanpa Anak Stunting). Ketiga program ini terintegrasi dalam menciptakan ekosistem pemberdayaan masyarakat yang berkelanjutan.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Senior Vice President Sekretariat Perusahaan SPSL, Kiki M. Hikmat, menegaskan bahwa program ini merupakan wujud tanggung jawab sosial perusahaan untuk menciptakan dampak positif bagi masyarakat.

“Kami percaya pemberdayaan masyarakat berbasis pembangunan berkelanjutan adalah langkah strategis untuk menciptakan perubahan nyata. Program TJSL ini dirancang secara holistik untuk mendukung pilar-pilar Sustainable Development Goals (SDGs),” jelas Kiki.

Program Unggulan TJSL

1. Kampung Lele dan Hidroponik

Program ini melibatkan pelatihan masyarakat dalam budidaya ikan lele dalam ember (Budikdamber) serta penanaman sayuran dengan sistem hidroponik. Selain meningkatkan ketahanan pangan, hasil budidaya digunakan sebagai menu tambahan bergizi bagi balita stunting melalui program Pelita.

2. Budidaya Maggot

Budidaya maggot menjadi solusi pengolahan sampah organik sekaligus sumber pakan bernutrisi bagi ikan lele di Kampung Lele. Pendekatan ini tidak hanya mengurangi dampak lingkungan, tetapi juga meningkatkan efisiensi biaya pakan ikan.

3. Program Pelita (Pelindo Lingkungan Tanpa Anak Stunting)

Inisiatif ini fokus pada pengurangan angka stunting melalui pemanfaatan hasil budidaya lokal, seperti lele dan sayuran hidroponik, yang kaya gizi untuk balita.

Program TJSL ini melibatkan kolaborasi antara SPSL, pemerintah Kelurahan Rawa Badak Utara, Kecamatan Koja, dan masyarakat setempat. Kepala Seksi Ekonomi Pembangunan Kecamatan Koja, Togos Silalahi, S.Si., MPH., menyampaikan apresiasinya atas inisiatif ini.

“Program ini membantu mempercepat upaya mengatasi ketahanan pangan dan kesehatan di wilayah kami. Terima kasih kepada PT Pelindo Solusi Logistik atas dukungannya,” ujar Togos.

Lurah Rawa Badak Utara, Nani, SKM, M.A.P., juga menyampaikan harapannya agar program ini terus berlanjut dan memberikan manfaat jangka panjang.

“Kolaborasi ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus menurunkan angka stunting. Kami berharap program ini menjadi model keberhasilan bagi wilayah lain,” tambahnya.

Program ini sejalan dengan beberapa target SDGs, termasuk pengentasan kemiskinan (SDG 1), tanpa kelaparan (SDG 2), kesehatan yang baik (SDG 3), pekerjaan layak (SDG 8), dan pengurangan kesenjangan (SDG 10).

Sebagai bagian dari Pelindo Group, SPSL menegaskan komitmennya untuk terus mengembangkan inisiatif TJSL yang terintegrasi dan berkelanjutan, berfokus pada empat pilar utama: sosial, ekonomi, lingkungan, serta hukum dan tata kelola.

Dengan pendekatan ini, SPSL optimistis dapat memberikan dampak nyata bagi masyarakat sekaligus mendukung pembangunan berkelanjutan di Indonesia.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60