Foto Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh.
Radarjakarta.id | LUAR NEGERI – Kabar duka, Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh terbunuh di kota Teheran, Iran pada Rabu (31/7/2024).
Situs berita berafiliasi dengan Hizbullah, Al Mayadeen, pada Rabu 31 Juli 2024 menuding Israel berada di balik pembunuhan pemimpin Hamas Ismail Haniyeh yang sedang berada di Teheran, Iran. Namun, hingga saat ini para pejabat Israel belum memberikan komentar.
Sementara, Hamas menyatakan berduka atas kematian Haniyeh, yang dikatakannya tewas dalam “serangan berbahaya Zionis di kediamannya di Teheran”.
Sementara itu, Garda Revolusi Iran menyatakan Haniyeh tewas bersama salah satu pengawalnya.
“Kediaman Ismail Haniyeh, kepala kantor politik Perlawanan Islam Hamas, diserang di Teheran, dan sebagai akibat dari insiden ini, dia dan salah satu pengawalnya menjadi martir,” kata sebuah pernyataan oleh situs web berita Sepah milik Korps Garda Revolusi Islam.
Ismail Haniyeh yang lahir di al-Shati, sebuah kamp pengungsi Gaza, tahun 1962 silam ini terpilih menjadi kepala biro politik Hamas pada tahun 2017 lalu, menggantikan Khaled Meshaal.
Namun pada saat itu, Haniyeh sudah menjadi tokoh terkenal setelah sempat menjadi Perdana Menteri (PM) Palestina pada tahun 2006 menyusul kemenangan Hamas dalam pemilu parlemen pada tahun itu. (*)