Prabowo di jenguk Jokowi di RSPPN Bintaro Jakarta.
Radarjakarta.id | JAKARTA – Presiden terpilih 2024-2029 sekaligus Menteri Pertahanan Prabowo Subianto di jenguk Presiden Joko Widodo, usai menjalani operasi besar di Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara (RSPPN) Panglima Besar Soedirman, Bintaro, Jakarta.
Dalam postingan di media sosial Instagram @prabowo, presiden terpilih hasil Pemilu 2024 tersebut mengunggah foto saat dijenguk oleh Presiden Joko Widodo ( Jokowi ).
Prabowo yang ditemani sang anak Didit Hediprasetyo dan ajudan Mayor Teddy terlihat menerima kedatangan Jokowi di ruang inap rumah sakit.
“Terima kasih kepada Presiden RI @jokowi yang sudah memberikan dukungan moril dan doa.” tulis akun @prabowo, Minggu (30/6/2024).
Prabowo mengungkapkan dirinya baru saja menjalani operasi. Tindakan itu diambil untuk memulihkan cedera kaki yang dia alami sekitar empat dekade lalu.
“Seperti sudah diketahui banyak pihak, saya pernah mengalami dua kali kecelakaan terjun payung saat bertugas di TNI pada tahun 80-an di kaki kiri saya,” kata Prabowo melalui akun instagramnya pada Ahad malam, 30 Juni 2024. Menurut Prabowo, cedera itu masih dia rasakan selama ini.
Sementara itu, Prabowo menegaskan dirinya sudah dalam kondisi sehat walafiat untuk kembali beraktivitas
Prabowo pun mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim dokter dan tenaga medis yang dia sebut menanganinya dengan handal dan profesional. Di antara tim dokter tersebut ada Brigjen TNI Purn Dr. Robert Hutauruk, Kolonel Dr. Sunaryo, Dr. Siska Widayati, dibantu dengan Dr. Thomas dan seluruh perawat serta para tenaga medis di RSPPN Panglima Besar Soedirman.***