RADAR JAKARTA | Deli Serdang – Kabar gembira datang untuk warga Desa Sei Rotan, Kecamatan Percut Sei Tuan. Jalan Pendidikan yang selama ini rusak dan menyulitkan aktivitas warga, akan segera diperbaiki. Kepastian ini disampaikan langsung oleh Bupati Deli Serdang, dr. H. Asri Ludin Tambunan saat meninjau langsung kondisi jalan tersebut bersama Wakil Bupati, Lomlom Suwondo, pada Senin (14/4/2025).
Perbaikan dijadwalkan akan dimulai pada Juni 2025, setelah disahkannya Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (P-APBD).
“Jalan Pendidikan di Desa Sei Rotan akan kita tingkatkan dari kelas tiga menjadi kelas dua. Selain itu, kita juga akan memperbaiki drainasenya agar tidak lagi menimbulkan banjir,” ujar Bupati.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati mengingatkan pentingnya menjaga infrastruktur yang telah dibangun, terutama dengan tidak membuang sampah ke saluran drainase. Ia juga menyampaikan apresiasi terhadap kedisiplinan warga Desa Sei Rotan dalam membayar Pajak Bumi dan Bangunan (PBB).
“Saya dengar, masyarakat di sini sangat patuh dalam membayar PBB. Jadi, wajar jika kita prioritaskan pembangunan di daerah ini,” kata Bupati.
Bupati optimis bahwa pembangunan infrastruktur seperti ini akan berdampak positif bagi kemajuan Deli Serdang.
Turut mendampingi dalam peninjauan tersebut antara lain Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Dedi Maswardy SSos MAP; Kadis SDABMBK, Janso Sipahutar ST MT; Kadis Cipta Karya dan Tata Ruang, Rachmadsyah ST; serta Camat Percut Sei Tuan, Fitriyan Syukri SSTP MSi.***
Bupati Deli Serdang: Jalan Pendidikan Masuk Prioritas Perbaikan
