Guru BK Se-DKI Jakarta Bersatu, Pilih Ketua Baru MGBK di SMPN 2 Jakarta

banner 468x60

Hasil sidang Pleno Dra. Endang Sukesi M.M terpilih sebagai Ketua MGBK DKJ di SMP Negeri 2 Jakarta, Kamis, 14 November 2024. (Radarjakarta/Eka Mulat).

Radarjakarta.id | JAKARTA – Guru-guru Bimbingan dan Konseling (BK) dari seluruh wilayah DKI Jakarta berkumpul untuk mengadakan pemilihan Ketua Pengurus Musyawarah Guru Bimbingan Konseling (MGBK) DKI Jakarta di SMP Negeri 2 Jakarta Cempaka Putih, kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat pada Kamis (14/11/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk memilih pemimpin baru yang akan membawa MGBK DKI Jakarta ke arah yang lebih baik.

Proses pemilihan

Para guru Bimbimgan dan Konseling yang hadir dengan antusiasme tinggi mengikuti rangkaian acara pemilihan.

Selain pemilihan ketua, pertemuan ini juga menjadi ajang silaturahmi dan diskusi terkait isu-isu terkini di bidang bimbingan dan konseling.

“Kami berharap ketua terpilih nantinya dapat membawa MGBK DKI Jakarta semakin solid dan berkontribusi aktif dalam meningkatkan kualitas layanan bimbingan dan konseling di sekolah-sekolah,” ujar Tribusono.

Calon Ketua Musyawarah Bimbingan dan Konseling DKI Jakarta ada 3 orang yaitu :

Tiga Kandidat Calon Ketua

Dra. Endang Sukesi M.M. dari SMP Negeri 132 Jakarta Barat

Juni Srikuswati, S.Pd. dari SMP Negeri 25 Jakarta Timur

Indri Puji Harsini, M.Pd SMP Negeri 279 Jakarta Utara

Para calon ketua berkomitment siapapun yang akan terpilih menjadi Ketua maka akan melayani sebaik-baiknya dan menjalankan Amanah yang diamanahkan.

Proses pemilihan berjalan dengan lancar yang didahului dengan Sidang Pleno I adalah Pengesahan Tata Tertib Sidang, Laporan Pertanggungjawaban dan penyerahan berkas dan Pernyataan Demisioner.

Para Peserta yang hadir

Laporan pertanggungjawaban dari Pengurus lama dalam hal ini dilaporkan oleh ketua yaitu Dr. Mujiatna, M.Pd dengan lampiran laporan dan diterima oleh peserta dalam hal ini diwakilkan pemeriksaan berkas oleh Pak Agung perwakilan dari wilayah

Proses Sidang Pleno II sangat-sangat lancar, Penyampaian Visi dan Misi dari calon ketua masing-masih mengemukaan ide-ide yang luarbiasa dan intinya siap melayani dengan Profesional dalam pelaksanaan Bimbingan dan Konseling.

Hasil sidang Pleno terpilih sebagai Ketua MGBK DKJ adalah Dra. Endang Sukesi M.M. dengan Visi dan Misinya.

Para Pengurus Sebelumnya.

Berikut pemaparan Visi dan Misi Ketua Terpilih, Dra Endang Sukesi M.M:

VISI
Terciptanya guru BK yg tangguh dlm memberikan layanan BK guna memfasilitasi perkembangan siswa secara optimal

Misi
1.meningkatkan kompetensi guru BK melalui pengembangan keprofesionalan berkelanjutan

2.membangun kolaborasi dng lembaga non kependidikan utk menambah wawasan guru BK

3.Berpartisipasi aktif dlm kegiatan.MGBK SMP tingkat Wilayah dan kecamatan.

Semoga apa yang direncanakan dapat terlaksana.

“Melayani dengan Hati dengan Hati-hati dan sepenuh hati”

| Eka Mulat*

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60