Kecelakaan Pesawat SAM Air di Gorontalo, Diduga Empat orang Tewas

banner 468x60

Radarjakarta.id | GORONTALO – Kecelakaan Pesawat maskapai SAM Air, diduga jatuh di wilayah Marisa, Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo pada Minggu (20/10/2024). Belum diketahui pukul berapa kecelakaan itu terjadi. Pesawat itu diduga jatuh saat menuju Bandara Panua di Randangan, Kabupaten Pohuwato, tersebut.

Empat orang dikabarkan meninggal dunia pada insiden kecelakaan pesawat SAM Air itu. 

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Gorontalo Heriyanto mengatakan empat orang yang meninggal dunia yaitu Kapten M Saefurubu, co pilot M Artut, engginner Budi Janto dan Sri Mayke Male yaitu penumpang.

“Informasi dari AIRNAV Makassar bahwa pada pukul 07.03 pesawat SAM Air berangkat dari Bandara Djalaluddin Gorontalo menuju Bandara Panua Pohuwato,” ucap dia.

Ia mengatakan tipe pesawat yaitu PK SMH dengan nama SAM Air dan berwarna putih.

Saat ini kata Heriyanto tim penyelamat Pos SAR Marisa menuju lokasi kejadian yang berada di tambak ikan yang terdiri dari tim SAR, Babinsa, pihak bandara dan masyarakat.

Informasi dihimpun dari Otoritas Setempat, pesawat sempat touchdown pada saat manuver untuk landing di Runway 27.

“Namun go round kembali, dan menukik ke arah kanan di pertengahan Runway,” kata pengamat penerbangan Alvin Lie, yang mendapat informasi dari Otoritas Bandara, Minggu (20/10).

3 orang yang ada di pesawat tersebut adalah:

Pilot: Capt M Saefurubi

Kopilot: M Arthur

Engineer of Board: Budijanto

“Memperhatikan kondisi pesawat seperti terlihat dalam foto, hancur, sangat besar kemungkinan awak pesawat & penumpang cedera berat bahkan tewas,” tutur Alvin.***

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60