Sukabumi Diguncang Gempa M 4,9 Radius Guncangannya Terasa Hingga Cianjur dan Banten

banner 468x60

Radarjakarta.id | SUKABUMI – Gempa berkekuatan magnitudo (M) 4.9 mengguncang wilayah Sukabumi Jawa Barat (Jabar). Getaran gempa dirasakan di sejumlah wilayah sekitar Sukabumi hingga Banten.
“Pusat gempa berada di laut 85 Km selatan Kab. Sukabumi,” tulis BMKG di laman resminya, Selasa (8/10/2024).

Gempa terjadi pada pukul 21.12 WIB dengan titik koordinat 7,76 LS 106,55 BT. Kedalaman gempa 11 km.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sukabumi menyebutkan hingga pukul 22.00 WIB pihaknya belum menerima laporan adanya bangunan seperti rumah maupun fasilitas umum/sosial yang rusak di Kota Sukabumi, Jawa Barat akibat getaran gempa M4,9 yang berpusat di Kabupaten Sukabumi, Selasa.

“Petugas di lapangan masih melakukan penyisiran dan asesmen, hingga kini kami belum mendapatkan laporan maupun informasi kerusakan akibat terdampak gempa yang terjadi pada pukul 21.12 WIB,” kata Kalak BPBD Kota Sukabumi Novian Rahmat di Sukabumi, Selasa (8/10).

Menurut Novian, getaran gempa dirasakan oleh sebagian warga Kota Sukabumi, namun tidak sampai terjadi kepanikan di tengah masyarakat. Selain itu, kondisi di lapangan pun tetap kondusif serta tidak ditemukan adanya warga yang bertahan di luar rumah karena khawatir atau trauma terhadap kejadian gempa.

Namun demikian, ia meminta masyarakat untuk tetap waspada, antisipasi terjadinya gempa susulan dengan magnitudo yang lebih besar, namun warga tidak perlu khawatir secara berlebihan. | Hans*

 

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60