Viral! Perilaku Tak Menyenangkan Oknum Grab Terhadap Selebgram Muslimah Rusia Ulianaci

banner 468x60

Radarjakarta.id | BENGKULU – Selebgram muslimah asal Rusia, Ulianaci viral di media sosial lantaran mendapatkan perlakuan tak menyenangkan dari oknum driver Grab.

Hal ini ia ungkap melalui postingan Instagramnya @ulianaci.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Selebgram muslimah Rusia tersebut menceritakan kejadiannya terjadi di Bengkulu pada Jumat, 6 September 2024.

Saat itu, Ulianaci yang membawa anaknya dan satu koper memesan mobil ke bandara menggunakan aplikasi Grab paket ‘hemat’.

Saat tiba, oknum driver Grab ini menyampaikan bahwa Ulianaci tidak bisa menggunakan paket ‘hemat’ lantaran membawa koper lebih dari 10 kilogram.

Ulianaci sendiri tak mempermasalahkan jika ada biaya tambahan yang harus dibayarkan.

Namun, ketika ditanya berapa yang harus dibayarkan, oknum driver ini tak memberikan kepastiannya.

Hal tersebut sudah ia tanyakan berulang kali terhadap oknum driver ini namun tak memberikan jawaban apapun.

“Buat aku it’s okey, tetapi aku minta dikasih tahu harganya yang total karena di sistem sudah enggak bisa diganti. Setelah kita naik, aku tanya lagi harganya jadi berapa, dia mulai bahas lain. Aku mulai mikir juga, kenapa susah bilang saja, kan bukan kesalahan aku dia terima paket hemat,” tulis Ulianaci melalui akun Instagramnya.

Situasi semakin memburuk ketika oknum driver Grab ini menurunkan Ulianaci dan anaknya di pinggir jalan tanpa penjelasan memadai.

Saat diturunkan di pinggir jalan, selebgram asal Rusia itu sempat merekam mobil tersebut menggunakan kameranya ponselnya, tetapi dimarahi oleh oknum driver Grab itu.

Bahkan, ia diancam tak akan dibantu menurunkan kopernya.

Akhirnya, pihak Grab mengklarifikasi terkait tindakan tak mengenakan dari oknum driver online ke selebgram Ulia Naci asal Rusia dan berjanji akan memberi tindakan tegas.

Pihak Grab selaku pihak penyedia jasa layanan bakal memberikan tindakan tegas terkait tindakan oknum driver tersebut.


Adapun pihak Grab menyampaikan ucapan turut prihatin dengan kejadian dialami sang selebgram.

“Selamat siang Kak Ulya,sebelumnya kami turut prihatin atas kejadian yang Kakak alami ya Kak.” tulisnya.

Pihak Grab pun tengah menindak lanjuti laporan tersebut guna mengidentifikasi sang pengemudi. | Santi Sinaga*

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60