Radarjakarta.id | JAKARTA – Siswa SDN 01 Bojongsari mendapat pembekalan bahasa Inggris dari Mahasiswa UPN Yuri Restu.
Kegiatan pembekalan ini bagian dari kegiatan Non Fisik TMMD Ke-121 Kodim 0508/Depok, di hari ke empat, Sabtu (27/07/2024).
Pembekalan belajar bahasa inggris ini berlangsung di Aula SDN 01 Bojongsari No. 26 Kel. Bojongsari Kec. Bojongsari Kota Depok, yang diikuti sebanyak 40 siswa.
Pasiter Kodim 0508/Depok, Mayor Inf Ibrahim mengungkapkan, para siswa SDN 01 Bojongsari yang mengikuti kegiatan belajar bahasa Inggris ini sangat antusias dan senang.
“Mereka senang bisa mendapatkan pelajaran bahasa Inggris yang pastinya sangat berguna,” ujar Mayor Inf Ibrahim.
Ia juga mengakui, kegiatan ini memang belum maksimal, karena hanya diberikan waktu pertemuan satu kali, dengan durasi waktu selama 2 jam.
“Namun para siswa tersebut senang dan langsung mempraktekan materi yang di dapat,” jelas Pasiter.
Kepala Sekolah Negeri 01 Bojongsari
Jayadih Akhir S. Pd mengucapkan terima kasih, sekolahnya mendapat bagian dari kegiatan Non Fisik TMMD Ke-121 Kodim 0508/Depok.
“Apalagi baru pertama kali, kami sangat senang,” ungkapnya.