Pasokan Listrik Wilayah Jakarta dan Banten Andal Selama Perayaan Idul Adha 1445 H

Pasokan Listrik Wilayah Jakarta dan Banten Andal Selama Perayaan Idul Adha 1445 H
Pasokan Listrik Wilayah Jakarta dan Banten Andal Selama Perayaan Idul Adha 1445 H. Kamis, 20 Juni 2024.
banner 468x60

Radarjakarta.id | JAKARTA – PLN Unit Induk Pelaksana Pengatur Beban Jawa, Madura, dan Bali (UIP2B Jamali) telah selesai melakukan Siaga Idul Adha 1445 H, termasuk salah satu unit pelaksananya yaitu PLN unit Pelaksan Pengatur Beban DKI Jakarta dan Banten (UP2B JKB).

Perayaan hari besar keagamaan di wilayah Jakarta dan Banten telah berjalan lancar dengan pasokan listrik yang andal dan aman. Kelancaran siaga tersebut juga tidak lepas dari strategi yang cermat dan eksekusi yang tepat.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

“PLN telah mengoptimalkan seluruh tim dan strategi kelistrikan untuk memastikan masyarakat dapat merayakan Idul Adha dengan khusyuk dan menikmati momen bersama keluarga tanpa khawatir tentang gangguan listrik,” ujar Munawwar Furqan selaku General Manager PLN UIP2B Jamali.

Selama libur Idul Adha dari tanggal 16 hingga 18 Juni 2024, PLN mengutamakan stabilitas pasokan listrik di lokasi-lokasi penting seperti tempat ibadah dan area perayaan utama. Hal ini dilakukan untuk memastikan semua kegiatan berjalan lancar tanpa gangguan listrik.

Manager UP2B JKB, Mohammad Bachtiar, menyampaikan bahwa PLN telah menunda semua pekerjaan yang berpotensi menimbulkan pemadaman dan telah menyiagakan petugas dispatcher yang bekerja 24 jam non stop untuk memastikan operasi sistem berjalan aman dan pemulihan cepat jika terjadi gangguan.

Untuk menjamin keandalan pasokan listrik, PLN juga telah meningkatkan koordinasi terhadap berbagai pihak yang terkait, termasuk dispatcher dan operator. Upaya ini untuk memastikan bahwa semua unit pembangkit dan infrastruktur kelistrikan siap mendukung pasokan listrik yang stabil dan andal di seluruh wilayah Jakarta dan Banten.

“Kami sangat bersyukur perayaan Idul Adha berjalan dengan sukses dan lancar tanpa gangguan listrik. Terima kasih kepada seluruh tim yang telah bekerja keras menjaga keandalan listrik,” kata Munawwar.

Selain menjamin keandalan listrik, PLN juga terus berinovasi dalam mempermudah akses pelanggan terhadap layanan kelistrikan melalui aplikasi PLN Mobile. Aplikasi ini memungkinkan pelanggan untuk dengan mudah melakukan berbagai hal seperti pengaduan, pembelian token, hingga pembayaran listrik. Semuanya dapat diakses melalui Appstore dan Playstore.

Dengan fitur yang user-friendly dan praktis, PLN Mobile membantu pelanggan menikmati layanan kelistrikan tanpa hambatan, kapan saja dan di mana saja. Pelanggan dapat menikmati berbagai layanan kelistrikan dengan mudah, menjadikan pengalaman mereka lebih nyaman dan tanpa hambatan.

PLN berkomitmen untuk terus memberikan layanan kelistrikan yang prima, seperti layanan VIP di hotel bintang lima, di mana setiap detail diperhatikan untuk memastikan kepuasan pelanggan maksimal.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60