Keren! Pj Gubri Tinjau Kerusakan Jalan Cipta Karya

banner 468x60

Pj Gubri SF Hariyanto tampak mengecek pembangunan trotoar di Jalan Sultan Syarif Kasim, Riau.

Radarjakarta.id | RIAU – Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri), SF Hariyanto meninjau beberapa kerusakan ruas jalan provinsi dan kota di Pekanbaru, (9/6/2024). Salah satunya Jalan Cipta Karya Pekanbaru yang mengalami kerusakan.

Ruas tersebut merupakan jalan Kota Pekanbaru yang tahun 2014 ini dialihkan menjadi kewenangan provinsi. Saat ini kondisi jalan memprihatinkan, sebab selain berlubang juga tergenang banjir.

SF Hariyanto menjelaskan bahwa setelah dirinya dilantik lebih kurang tiga bulan, hal yang menjadi fokus di masa transisi kepemimpinan yang relatif singkat tersebut adalah terkait penyelesaian program Gubernur sebelumnya.

“Diantaranya saat ini kami fokus pada perbaikan infrastruktur di Provinsi Riau,” kata SF Hariyanto.

Dalam tinjauannya SF didampingi Kepala Dinas PUPR Riau Arief Seriawan, Kapala Bidang Bina Marga Teza dan Pj Wali Kota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa. Tak hanya itu, Kepala Dinas PU Kota Pekanbaru Edu juga ikut mendampingi.

Tinjauan pertama dilakukan di Simpang Lokomotif Kuantan dan Jondul. Lalu Pj bersama rombongan berlanjut ke Jalan Jenderal Sudirman hingga terakhir Jalan Cipta Karya.

Di Jalan Cipta Karya, ada 2 titik jalan rusak dicek langsung. Pertama depan komplek Villa Nafa dan dekat Simpang Sakato yang kondisinya rusak parah.

“Kami minta Pak Camat hingga Pak RT, untuk mengajak (gotong royong) warganya jangan di bebankan saja ke pemerintah. Kami minta Pak Wali Kota membuat surat edaran jadi setiap minggu ada gotong royong, kalau sedikit-sedikit di bersihkan kelamaan pasir tidak penuh di parit,” kata SF di lokasi, Minggu (9/6/2024).

“Kalau sudah selesai Jalan ini bisa seperti Jalan Gajah Mada. Kalau ada acara-acara bisa dilaksanakan di sini,” jelas SF Hariyanto.

Selain itu, Pj Gubri juga tampak mengecek pembangunan trotoar di satu di antara bagian di Jalan Sultan Syarif Kasim. Pj Gubri sempat meminta dangkalnya parit agar digali lagi. | Santi Sinaga*

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60