Punya Kantor Baru, HIPMI Depok Menjadi Lebih Bersemangat

banner 468x60

Radarjakarta.id | DEPOK – Badan Pengurus Cabang Pengusaha Muda Indonesia (BPC Hipmi) Depok akhirnya memiliki kantor kesekretariatan di kawasan Detos Jalan Margonda.

Ketua BPC HIPMI Depok, Herik Yosiswardinata mengatakan, dengan adanya kantor ini diharapkan menjadi pusat kegiatan pengembangan wirausaha baru.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Di tempat ini nantinya banyak lahir pelaku pengusaha muda asal Depok yang sukses.

“Lebih dari sekadar kantor, kami ingin menjadikan sekretariat ini sebagai rumah bagi para wirausaha muda, tempat mereka dapat berkumpul, bertukar ide, saling menguatkan, dan mengembangkan diri,” katanya Jumat (17/5/2024).

Dia menuturkan, peresmian kantor ini juga sebagai rangkaian acara Silaturahmi Daerah (Silatda) HIMPI Jawa Barat.

“Alhamdulliah HIPMI Kota Depok dipercayakan untuk menjadi tuan rumah silatda HIPMI se-Jawa Barat,”katanya.

Sekum Badan Pengurus Daerah (BPD) Hipmi Jawa Barat, Reza Mansyur mengatakan, dengan adanya kantor Hipmi Depok merupakan kemajuan luar biasa.

ni menjadi bukti nyata komitmen Hipmi Depok memajukan organisasi dan berkontribusi bagi kemajuan ekonomi Kota Depok.

“Saya yakin BPC HIPMI Depok akan terus berkarya dan melahirkan wirausaha-wirausaha muda yang sukses, dan Hipmi Jawa Barat akan selalu siap mendukung mereka dalam menjalankan program-programnya,” katanya.

Diharapkan, BPC HIPMI Depok menjadi lokomotif kemajuan ekonomi Kota Depok. Kemudian juga bisa mengantarkan wirausaha muda melangkah maju dan mewujudkan mimpi.

Bidang OKK BPD Jabar, Yogi Kurniawan berharap adanya kantor ini bisa menjadi semangat dan motivasi tidak hanya untuk menghitung seluruh jajaran pengurus dan juga dan pastinya berharap bisa melahirkan para pengusaha muda hebat

“Tapi juga para pemimpin hebat untuk Kota Depok ya saya lihat selain sudah sukses memimpin pertandingan pengusaha muda tidak hanya dalam bidang usaha tapi juga dalam hal kepemimpinan gitu mudah-mudahan,” katanya.

Mall Director Depok Town Square, Sutikno Pariyoto menyambut baik kehadiran sekretariat Hipmi Depok di mallnya.

Harapannya ini menjadi warna baru Detos dan menjadi sinyal bangkitnya roda ekonomi Depok.

“Alhamdulillah Hipmi Depok bisa hadir di Detos. Tentu kami sangat menyambut baik karena banyak pengusaha muda berkumpul disini,” katanya.***

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60