Radarjakarta.id | BALI – Sidang Pleno di Kecamatan Nusa Penida Kabupaten Klungkung Pasca Pemungutan Suara Pada Pemilu 2024 telah selesai, Pada Minggu, 25 Februari 2024 dilakukannya pergeseran Logistik Pemilu Berupa Kotak Suara dan Bilik Suara Menuju Klungkung Daratan.
Pergeseran Logistik Pemilu 2024 dari Kecamatan Nusapenida di Kawal Ketat Oleh Pihak Kepolisian Polres Klungkung yang di Pimpin langsung oleh Kapolres Klungkung AKBP Umar, S.I.K.M.H., bersama Dengan Dandim 1610/ Klungkung Letkol Inf Armen beserta Para Pejabat Operasi OMB 2024 Kabag Ops Polres Klungkung Kompol I Ketut Suastika, Kasat Samapta Akp I Gusti Made Mahendra.
Pergeseran Logistik Pemilu 2024 dari Kecamatan Nusa Penida menuju Klungkung Daratan diangkut menggunakan 10 Kendaraan Truck selanjutnya menyeberang dengan menggunakan Kapal Roro Nusa Jaya Abadi dari Pelabuhan Mentigi Sampalan dan menuju Pelabuhan Padang Bay Manggis Karangasem.
Kapolres Klungkung AKBP Umar, S.I.K.M.H mengatakan bahwa pengalawan pergeseran Logistik Pemilu 2024 ini kami kawal secara ketat saat di tengah laut kami bayangin dengan menggunakan Kapal milik Sat Polairud Polres Klungkung.
Sehingga kami pastikan bahwa Logistik Pemilu sampai di Klungkung daratan dalam keadaan aman, dan tidak adanya gangguan kamtibmas lainnya. Kata AKBP Umar.
AKBP Umar, S.I.K.M.H menambahkan nantinya sesampainya di Pelabuhan Padang Bay kami kembali melakukan pengawalan menuju Kabupaten Klungkung menuju Gudang Logistik KPU Jalan Rama Kelurahan Semarapura Klod Kangin.
“untuk Gudang Logistik KPU Jalan Rama Logistik Pemilu 2024 yang disimpan dari Daerah Kecamatan Banjarangkan dan Juga Kecamatan Nusa Penida, namun Untuk Gudang Logitik KPU Di Jalan Raya Besakih Desa Akah logistik yang disimpan dari Kecamatan Klungkung dan Dawan”Paparnya
Sehingga Logistik Pemilu 2024 ini semuanya sudah tersimpan di masing masing gudang, nantinya Saya Perintahkan Kabag Ops untuk melakukan penebalan Personel untuk melakukan penjagaan selama 1×24, sehingga rangkaian Pemilu 2024 di Kabupaten Klungkung ini aman dan kondusif tanpa adanya gangguan kamtibmas lainnya.
“Allamdullilah untuk Logistik Kecamatan Nusa Penida Telah sampai dengan aman di Gudang Logistik Jalan Rama, tanpa adanya hambatan maupun gangguan kamtibmas lainnya” Imbuh Kapolres Klungkung AKBP Umar.
Saat di Laksanakan Pergeseran Logistik Pemilu 2024 dari Kecamatan Nusa Penida Menuju Klungkung Daratan di saksikan langsung oleh Pihak KPU, Bawaslu dan PPK Nusa Penida. | Eva*