Radarjakarta.id | JAKARTA – Gunawarman Medical Center merupakan salah satu pusat layanan kesehatan yang ada di Jakarta Selatan, tepatnya berada di Jl. Daksa 3 No. 14 Kebayoran Baru.
Pusat layanan kesehatan Gunawarman Medical Center ini ternyata memiliki keunggulan yang dapat dirasakan masyakarat luas, salah satunya Sport And Recovery Program.
dr. Yusa Muhammad Thoriq AIFO-Kyang, dokter yang ada di Gunawarman Medical Center menjelaskan, terkait dengan keunggulan dari sport and recovery program ini. Bukan hanya untuk atlet-atlet profesional, namun juga untuk olahraga yang sifatnya rekreasional bagi masyarakat pada umumnya.
“Jadi sport and recovery program di sini, Gunawarman Medical Center memiliki prinsip one stop solution, dari awal pasien datang konsultasi. Kemudian terkait dengan gizinya, perawatannya preventif maupun kuratif sudah bisa dilakukan di sini,” kata dr Yusa, di Jakarta Selatan, Rabu (31/1/2024).
Ia juga mencontohkan, ketika seseorang ingin berolahraga untuk menguruskan badannya, Gunawarman Medical Center bisa mengatur makanannya dengan gizi klinik yang dimiliki.
“Kita juga bisa mengaturnya dari proses Screening awal, mulai dari postur tubuh, kemudian kekuatan otot dimana hal tersebut sangatlah penting, begitu pula, ketika kita mau melakukan olahraga yang sifatnya semi prestasi ataupun prestasi sekalian menilai postur tubuh, kemudian kekuatan otot sudah dinilai, maka kita bisa tahu kemampuan kita, kita bisa tahu ketahanan tubuh kita sampai mana,” paparnya
dr Yusa menjelaskan, ketika seseorang sudah melakukan olahraga, kemudian ada sedikit cedera, bisa juga langsung datang ke klinik untuk dilakukan proses kuratif.
“Untuk penanganan, kita sudah memiliki solution dilakukan fisioterapi, dimana ketika sudah jalan fisioterapi dan ingin back to sport, maka kami juga menyediakan gym dengan profesional trainer yang memang sudah teruji untuk back to sport,” jelasnya.
Layanan Fisioterapi
Sementara itu, Fisioterapi Atika Agustina mengungkapkan, layanan fisioterapi itu merupakan layanan kesehatan yang bergerak di bidang fungsi dan gerak tubuh manusia.
“Jika kalian ada gangguan saat bergerak seperti melakukan aktivitas contohnya, misalkan kita sakit pinggang, sakit bahu ataupun sakit lutut dan lain-lainnya, hal itu bermasalah pada otot maupun sendi,” ungkap Atika.
Lanjutnya, fisioterapi gunanya untuk mengembalikan fungsi gerak, agar dapat beraktifitas lagi sehari-hari tanpa ada gangguan, tanpa ada nyeri seperti itu dalam fisioterapi penanganan kita itu banyak menggunakan modalitas fisioterapi. | Eka*