KA Feeder Whoosh Tabrak Mobil di Bandung, KCIC Minta Maaf Kepada Penumpang

banner 468x60

Radarjakarta.id | JAKARTA – Tabrakan terjadi antara sebuah minibus dengan KA Feeder Whoosh di perlintasan sebidang tanpa palang pintu Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Akibat kejadian ini, dua penumpang mobil tewas.

Kecelakaan ini terjadi di Desa Cilame, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Kapolsek Padalarang Kompol Darwan menjelaskan kecelakaan ini berawal saat KA Feeder Whoosh sedang melaju pada sekitar pukul 12.43 WIB. Di saat bersamaan, ada juga mobil yang hendak lewat.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) meminta maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan penumpang buntut insiden KA feeder Kereta Cepat Whoosh yang menabrak sebuah mobil minibus di Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa mengatakan akibat kejadian ini, KA feeder yang mengangkut 214 penumpang tujuan Padalarang itu terlambat sampai di stasiun karena harus menunggu di Stasiun Cimahi untuk memastikan jalur kembali aman.

“Pukul 13.33 WIB proses evakuasi mobil selesai dan KA Feeder kembali diberangkatkan dari Stasiun Cimahi pukul 13.42 WIB, selanjutnya tiba di Stasiun Padalarang sekitar pukul 13.55 WIB,” katanya dalam keterangan resmi, Kamis (14/12).

Eva mengatakan insiden itu juga membuat KCIC harus mengalihkan jadwal penumpang Whoosh yang terhambat. Perjalanan 214 penumpang yang sebelumnya menggunakan KA G1232 keberangkatan Padalarang pukul 13.19 WIB, dialihkan ke perjalanan KA selanjutnya yaitu KA G1234 keberangkatan Padalarang pukul 14.17 WIB.

“Guna memberikan kenyamanan saat menunggu jadwal perjalanan kereta cepat selanjutnya, para penumpang tersebut diberikan service recovery berupa makanan dan minuman,” katanya.

Sebuah mobil minibus tertabrak KA feeder Kereta Cepat Whoosh di perlintasan sebidang tanpa palang pintu di Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Mobil berisi enam penumpang itu sempat terseret 500 meter.

Peristiwa nahas itu terjadi di Kampung Sumur Bor, Desa Cilame, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat, pada Kamis (14/12) sekitar pukul 13.00 WIB.

Mobil tersebut penyok di bagian kanan tertabrak KA feeder yang melaju dari arah Padalarang menuju Bandung. Sementara mobil tersebut melaju dari arah Ngamprah menuju Cimareme.

Dua balita penumpang minibus tewas sementara empat penumpang lainnya masih dalam perawatan karena insiden itu.

“Empat orang lainnya, dalam perawatan. Identitasnya dalam penyelidikan,” ungkap Sudirianto kepada awak media. | Eka*

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60