Radarjakarta.id | DEPOK – Koramil 02/Beji bersama jajarannya melaksanakan kegiatan Karya Bakti Sekala Sedang di wilayah Teritorial yang menjadi Wilayah Binaan. Tepatnya di Jalan KH Usman RT 002 RW 004 Kelurahan Kukusan Kecamatan Beji Kota Depok. Kamis (07/12/2023).
Danramil 02/Beji Mayor Inf Prasetya mengatakan bahwa Wilayah Koramil 02/Beji meliputi 1 Kecamatan dan 6 Kelurahan dengan Wilayah Hidrogen. Upaya upaya yang dilakukan merupakan salah satu Wujud Implementasi dari Santi Aji Saptamarga. Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI.
” Karya Bakti ini melibatkan unsur Kecamatan. Polsek dan Masyarakat setempat. Dengan sasaran Karya Bakti membersihkan sampah dan Rumput yang menghalangi saluran air,” ujar Danramil 02/Beji.
Mayor Inf Prasetya juga menjelaskan bahwa Karya Bakti ini merupakan wujud dari antisipasi banjir dan timbulnya wabah penyakit yang di akibatkan oleh datangnya musim penghujan sekarang. Dan mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya.
” Memasuki musim penghujan seperti saat ini, tentunya diharapkan adanya kerjasama semua aparat yang berada di wilayah bersama warga masyarakatnya agar selalu memperhatikan kebersihan lingkungannya,” jelasnya.
Sementara itu, Ketua LPM Kukusan Bapak Syaefudin disela sela Kesibukannya menyampaikan pesan kepada Danramil 02/Beji Mayor Inf Prasetya bahwa beliau merasa Bangga dan berterima kasih atas pelaksanaan kegiatan ini.
“Semoga ke depan kita bisa berkolaborasi lagi himbaunya,” ungkapnya. | Eka*