Viral! Warga Jambi Sholat Istisqa Minta Hujan, Usai Sholat Turun Hujan

banner 468x60

Radarjakarta.id | JAMBI – Viral, beredarnya video di media sosial, memperlihatkan sejumlah warga Pamenang, Kabupaten Merangin, Jambi, Sholat Istisqa berjamaah, tak lama berselang pun turun.

Belum selesai memanjatkan doa, warga yang baru saja menyelesaikan sholat langsung disirami dengan hujan yang cukup deras.

Detik-detik para warga terguyur hujan usai melaksanakan Sholat Istisqa itu Viral di TikTok usai diunggah oleh akun @ashabulkahfi767, Jumat (20/10/2023).

Memang belakangan kemarau yang menimpa sejumlah daerah di Indonesia memiliki dampak cukup besar.

Selain kekeringan, bencana kebakaran hutan pun kerap terjadi hingga menimbulkan kabut asap serta gangguan kesehatan.

Berkaitan dengan hal tersebut, warga Pamenang yang ikut terimbas pun melaksanakan Sholat Istisqa untuk meminta diturunkannya hujan.

Tampak dalam video tersebut, puluhan warga melaksanakan Sholat Istisqa di tempat terbuka yang berada di pinggir sungai.

Usai melaksanakan sholat, puluhan warga pun tampak menengadahkan tangan sembari membaca doa agar hujan segera turun.

Belum sempat beranjak dari tempat duduknya, para warga pun dikejutkan dengan derasnya hujan yang tiba-tiba turun.

“Alhamdulillah langsung turun hujan,” tulis pemilik akun.

Meski langsung diguyur hujan, para warga tak langsung pergi dengan menyelesaikan terlebih dahulu doa yang mereka panjatkan.

Datangnya hujan itu pun disambut dengan penuh syukur oleh warga.

Solat istisqa’ ialah meminta curahan air penghidupan (thalab al-saqaya). Para ulama Fiqh mendefinisikan salat Istisqa sebagai salat Sunnah muakkadah yang dikerjakan untuk memohon kepada Allah SWT agar menurunkan air hujan. | Eka*

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60