SMP Negeri 75 Jakarta Meraih Medali Emas Di Fornas Vll Bandung

banner 468x60

RadarJakarta.id I Jakarta – Sekolah Menengah Pertama SMP Negeri 75 Jakarta meraih medali emas di Festival Olahraga Nasional (Fornas) VII Bandung, Jawa Barat pada 7-8 Juli 2023.

Hal itu berhasil diraih usai SMP 75 menjuarai di tingkat DKI Jakarta dan mewakili DKI Jakarta untuk maju di tingkat Nasional.

Menanggapi itu, Kepala Sekolah SMP Negeri 75 Jakarta, Edi Krisnanto mengatakan, dirinya sangat senang dengan keberhasilan yang diraih dengan memperoleh medali emas di ajang Fornas VII Bandung.

“Perasaan saya sangat senang, karna itulah semangat yang luar biasa kemudian juga didukung oleh para orang tua murid sehingga itu semua bisa dilaksanakan,” ujar Edi saat ditemui di Kantornya, Kamis (13/7/2023).

Dirinya mengungkapkan, walau murid memiliki potensi tetapi tidak didukung itu tidak akan terlaksana dengan keberhasilan seperti ini.

“Karena tempatnya bukan di Jakarta,  tempatnya di Bandung jadi butuh akomodasi yang sangat luar biasa transportasinya,” ungkap Edi.

Dengan personil delapan puluh lima orang dan selama tiga hari di Bandung yang dimulai dari tanggal 6 sampai tanggal 9 dengan membutuhkan penginapan, butuh konsumsi, persiapan untuk menghadapi perlombaan, hal itu tidak menjadi penghalang untuk berjuang di ajang tersebut.

“Saya sendiri sebagai kepala sekolah ya sangat senang karna mendapat dukungan dari orang tuanya juga dengan semangat anak anak yang luar biasa,” imbuhnya

Untuk pembinaan nya sendiri, dirinya memaparkan, dalam melatih anak-anak, pelatih tidak lagi berpikir akan dibayar dengan nominal berapa dengan jadwal latihan sekali dalam seminggu namun disini pelatihnya memberikan pelatihan diluar itu.

“Jadi inilah yang menjadi kebanggaan kita semua karna kerjasama yang sangat luar biasa seperti itu dan akhirnya bisa mendapatkan medali emas,” pungkasnya.

Dengan harapan kedepannya, sekolah juga berharap semua peralatan itu di support mungkin dibantu dari dinas olahraga, dinas pendidikan.

Diketagui kejuaraan yang diraih SMP Negeri 75 Jakarta tak hanya memperoleh Medali Emas dengan kategori show performa (cultur parade), dalam ajang itu juga meraih Juara 3 (Perunggu) kategori Concert, juara 3 (perunggu) kategori Color Guard Contes), Peringkat 4 (piala) kategori ansemble perkusi, Peringkat 4 (piala) kategori ansemble pianika, Peringkat 7 (piala) kategori street marching (culture parade).

(ibeng)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60