Indosat Gelar Halal Bihalal Bersama Media: Perkuat Silaturahmi dan Kolaborasi Strategis di Era Digital

Exif_JPEG_420
banner 468x60

RADAR JAKARTA|Jakarta – Dalam semangat Idul Fitri 1446 H, Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) menggelar acara Halal Bihalal bersama insan media di Aroem Resto & Kafe, Jakarta Pusat, Rabu (9/4/2025). Mengusung tema “Menghubungkan Hati”, kegiatan ini menjadi wujud apresiasi Indosat kepada rekan media sekaligus memperkuat silaturahmi dan sinergi strategis di era digital yang terus berkembang.

Acara berlangsung hangat dan penuh keakraban, serta menjadi panggung bagi Indosat untuk memaparkan capaian penting selama Ramadan dan Idul Fitri 2025, khususnya dalam menjaga kualitas layanan jaringan di tengah lonjakan trafik digital.

Trafik Data Naik 21% Selama Ramadan, Koneksi Tetap Andal

Indosat mencatat peningkatan trafik data nasional sebesar 21% selama Ramadan hingga Idulfitri, yang dipicu oleh meningkatnya penggunaan aplikasi pesan instan dan platform media sosial seperti WhatsApp, TikTok, Instagram, Facebook, dan YouTube.

Puncak trafik terjadi antara pukul 15.00 hingga 22.00 WIB, dengan kenaikan penggunaan WhatsApp sebesar 7% dan media sosial sebesar 9,2%. Indosat berhasil menjaga performa layanan melalui teknologi AI-driven automation, yang memungkinkan manajemen trafik secara real-time dan optimalisasi performa jaringan secara dinamis.

Infrastruktur Tangguh dan Pemantauan 24 Jam

Untuk memastikan kelancaran konektivitas selama periode libur panjang, Indosat menambah 90 site baru dan mengerahkan 11 unit Mobile BTS (MBTS) di wilayah strategis Jakarta Raya. Seluruh operasional dikendalikan melalui Command Center yang beroperasi 24/7, memungkinkan pemantauan intensif dan respons cepat terhadap potensi gangguan.

Peningkatan signifikan tercatat di wilayah vital Jakarta seperti SCBD, Sudirman, Blok M, Monas, dan Stasiun Gambir, dengan tingkat keberhasilan koneksi mencapai 99,6% dan peningkatan kecepatan unduh sebesar 37%. Di kawasan luar Jakarta seperti Tol Jakarta–Cikampek, Pelabuhan Merak, AEON BSD, dan Stasiun Bogor, tingkat keberhasilan koneksi mencapai 99,3%.

“Keberhasilan ini merupakan hasil kolaborasi tim dan kesiapan teknologi kami. Dengan dukungan AI dan pemantauan 24 jam, kami memastikan pengalaman komunikasi yang lancar di momen penting seperti Idulfitri,” ujar Chandra Pradyot Singh, EVP Head of Circle Jakarta Raya.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Ekspedisi Jaringan Andal di Jalur Mudik

Sebagai langkah antisipatif, Indosat menggelar Ekspedisi Jaringan Andal di dua jalur utama mudik: Jakarta–Lampung–Palembang dan Jakarta–Yogyakarta–Malang. Menurut EVP Head of Circle Java Officer, Fahd Yudhanegoro, konektivitas menjadi kebutuhan utama selama musim liburan.

“Kami ingin memastikan pelanggan tetap bisa berkomunikasi dengan lancar, beribadah, dan menjalankan aktivitas digital tanpa hambatan,” jelas Fahd.

Indosat juga memperkenalkan sistem Unparalleled Network Services Guaranteed berbasis Artificial Intelligence (AI), yang mampu memprediksi lonjakan trafik, mengatur kapasitas, dan menangani gangguan secara proaktif.

Fokus Jawa Tengah: Perkuat 1.900 BTS dan Tambah MBTS

Di wilayah Jawa Tengah, trafik data diperkirakan melonjak hingga 26%. Untuk mengantisipasi, Indosat meningkatkan kapasitas 1.900 BTS di 70 titik keramaian dan mengerahkan 11 unit MBTS di lokasi strategis seperti Ciampel, Dieng, Salatiga, Kendal, dan Kudus.

Optimalisasi di 632 Titik Keramaian Nasional

Secara nasional, lonjakan trafik harian selama Ramadan mencapai 14,6%. Indosat melakukan optimalisasi jaringan di 632 titik keramaian, termasuk 68 jalur mudik strategis, 29 jalur tol utama, 30 jalur non-tol, dan 9 jalur kereta api.

“Komitmen kami adalah memberikan pengalaman digital terbaik bagi seluruh pelanggan, kapan pun dan di mana pun mereka berada,” tutup Chandra Pradyot Singh.

Program Marbot Berdaya: Komitmen Sosial Indosat

Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan, Indosat melanjutkan Program Marbot Berdaya yang telah dimulai pada 2024. Program ini mendukung 200 keluarga penjaga masjid (marbot) di 58 lokasi di Indonesia, khususnya di wilayah Outer Jakarta seperti Serang, Cilegon, Pandeglang, Lebak, dan Karawang.

Melalui kolaborasi dengan anak usaha Indosat Group Lintasarta, Artajasa, dan BDx Indonesia dan lembaga ZIS Indosat, program ini menjadi langkah konkret dalam pemberdayaan ekonomi lokal dan penguatan semangat berbagi selama bulan suci Ramadan.***

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60