Wakil Wali Kota Tangerang Pantau Banjir di Ciledug, Petugas Siaga Evakuasi Warga

banner 468x60

RADAR JAKARTA | Tangerang – Wakil Wali Kota Tangerang, H. Maryono Hasan, turun langsung ke lapangan untuk memantau kondisi banjir yang melanda wilayah Ciledug, Selasa (4/3/2025). Banjir ini terjadi akibat intensitas hujan tinggi sejak malam sebelumnya serta kiriman air dari sungai.

“Kita langsung gerak cepat, menyiagakan petugas, memperbaiki turap yang rusak, menormalisasi saluran, dan membantu warga yang terdampak,” ujar Maryono saat meninjau lokasi. Ia juga mengimbau warga agar tetap waspada dan segera menghubungi layanan darurat @tangerangsiaga112 atau Hotline BPBD jika membutuhkan bantuan.

Berdasarkan laporan, kawasan Perumahan Ciledug Indah menjadi wilayah terdampak paling parah dengan ketinggian air mencapai 30 cm. Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Tangerang, Andia S. Rahman, menyebutkan bahwa 85 petugas telah dikerahkan untuk membantu evakuasi warga di 13 titik banjir.

Saat ini, fokus utama penanganan berada di wilayah timur, meliputi Ciledug, Pinang, dan Larangan. Petugas telah disiagakan dengan perahu evakuasi jika dibutuhkan. Lokasi prioritas termasuk Perumahan Ciledug Indah, Jalan Taman Asri Blok M Larangan, Jalan Gempol Kunciran, Jalan Teman Larangan Utara, dan Perumahan Pinang Griya.

Menurut data BMKG, hujan merata di Jabodetabek menyebabkan antrean air di Kota Tangerang, sementara aliran Kali Angke mendapat kiriman air dari Bogor. “Dua faktor ini menyebabkan luapan air di Ciledug dan beberapa wilayah timur. Saat ini, perhatian tertuju pada Sungai Cisadane dan Kali Angke,” jelas Andia.

Meski belum ada pengungsian, petugas telah menyiapkan posko kesehatan dari Dinas Kesehatan serta posko pengungsian dan bantuan logistik dari Dinas Sosial jika dibutuhkan. Petugas gabungan dari BPBD, Dishub, Dinas PUPR, DLH, dan perangkat wilayah terus bekerja memastikan penanganan berjalan lancar serta mempercepat surutnya banjir.

Hingga saat ini, kondisi di lapangan terpantau aman dan terkendali.***

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60