Penuhi Hak Ibadah, Ponpes Nirunabi Bagikan Al-Qur’an kepada WBP Rutan Bangil

banner 468x60

Radarjakarta.id | PASURUAN – Rutan Bangil berencana membuat Pondok Pesantren di dalam Rutan. Untuk mewujudkan rencana pendirian tersebut, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Bangil bekerjasama dengan Pondok Pesantren NIRUNABI dari bogor, Jawa Barat. Jum’at (24/11/2023)

Pondok Pesantren NIRUNABI berkunjung ke Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Bangil untuk berkoordinasi dan menjalin silaturahmi serta melihat langsung lokasi untuk pembangunan pondok pesantren di dalam Rutan.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Selain itu, Pondok Pesantren NIRUNABI juga memberikan sumbangan Al – Qur’an untuk warga binaan sebagai simbolis berkunjung ke Rutan Kelas IIB Bangil.

Kepala Kasubsi Pelayanan Tahanan, Imron Rosyadi menjelaskan bahwa kerjasama ini dilakukan untuk mengadopsi dan mencontoh kegiatan sehari-hari di Pondok Pesantren NIRUNABI untuk diterapkan di Rutan Kelas IIB Bangil dan dilaksanakan secara rutin oleh Warga Binaan.

“Harapannya dengan kerjasama ini dapat membantu kami dalam tujuan pembangunan pondok pesantren di Rutan Bangil, ” Tandasnya. | Eva*

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60