Radarjakarta.id | DEPOK – Dalam rangkaian kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 118 tahun 2023, Kodim 0508 Depok telah melaksanakan kegiatan non-fisik yang berfokus pada kesehatan lingkungan dan wawasan kebangsaan di SMK Perjuangan Rangkapan Jaya, Pancoran Mas, Kota Depok. Jum’at (21/09/2023).
Untuk menghadapi tantangan lingkungan saat ini dan untuk memperkuat rasa cinta tanah air. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga lingkungan sekitar dan memperkuat rasa cinta tanah air, juga untuk memperbaiki dan menjaga kesehatan lingkungan sekitar sekolah dan desa sekitarnya.
Sebagai narasumber Nurdianty dari Dinas Kesehatan menyampaikan informasi kepada siswa-siswi SMK Perjuangan tentang dampak buruk dari polusi lingkungan dan pentingnya menjaga kebersihan serta kelestarian alam. Selain itu, Nurdianty juga memberikan edukasi kepada siswa-siswi SMK Perjuangan tentang cara melakukan pemilahan sampah yang benar dan memberdayakan pengelolaan limbah yang ramah lingkungan.
Selain kegiatan kesehatan lingkungan, kegiatan non-fisik TMMD ke 118 tahun 2023 ini juga melibatkan siswa-siswi SMK Perjuangan Rangkapan Jaya dalam upaya meningkatkan wawasan kebangsaan yang membahas tentang sejarah, budaya, dan nilai-nilai kebangsaan Indonesia. Melalui kegiatan ini, diharapkan siswa-siswi SMK Perjuangan Rangkapan Jaya dapat lebih memahami dan menghargai keberagaman serta kekayaan budaya Indonesia.
Pasiter Kodim 0508 Depok, Mayor Inf Ibrahim menyampaikan kebanggaannya terhadap partisipasi siswa-siswi SMK Perjuangan Rangkapan Jaya dalam kegiatan non-fisik TMMD ke 118 ini. Ia mengakui bahwa kegiatan ini sangat penting untuk menciptakan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga lingkungan sekitar dan memperkuat rasa kebangsaan.
“Kesehatan lingkungan adalah salah satu aspek yang sangat vital dalam kehidupan kita. Dengan melibatkan siswa-siswi SMK Perjuangan Rangkapan Jaya dalam kegiatan ini, kami berharap mereka dapat menjadi agen perubahan yang mampu mempengaruhi masyarakat sekitarnya untuk lebih peduli terhadap lingkungan,” ujarnya.
Mayor Inf Ibrahim juga menambahkan, Selain itu, melalui kegiatan ini, siswa-siswi SMK Perjuangan Rangkapan Jaya juga diberikan kesempatan untuk meningkatkan wawasan kebangsaan mereka.
“Dalam era globalisasi seperti sekarang, penting bagi generasi muda untuk memiliki pemahaman yang kuat tentang sejarah, budaya, dan nilai-nilai kebangsaan kita. Hal ini akan membantu mereka menjadi generasi yang berkomitmen untuk membangun dan menghormati keberagaman Indonesia,” pungkasnya.
Kegiatan ini dihadiri oleh Letda Arm Mismidar Bintaldam Jaya, Nurdianty Dinas Kesehatan, Gusniarti Kepsek SMK Perjuangan, Perwakilan Pemkot Depok, Guru BK SMK Perjuangan dan Babinsa kelurahan Rangkapan Jaya. | Eka*